Kamis, 16 Oktober 2014

Prestasi MAN 2 Metro

MAN 2 METRO KEMBALI TOREHKAN PRESTASI



MAN 2 Metro Torehkan Berbagai PrestasiMETRO (Lampost.co): Berbagai prestasi membanggakan ditoreh Madrasah Aliah Negeri (MAN) 2 Kota Metro pada 2013, baik itu ditingkat kabupaten/kota, propinsi, maupun nasional. Diantara prestasi tersebut yaitu; untuk Tingkat Provinsi, MAN 2 menjadi juara I LCT IPS terpadu, dan berhak atas piala bergilir Rektor Unila. Kemudian juara harapan I LCT IPA terpadu dari 144 SMA/MA se-Lampung. Di Polinela juara II Olimpiade Kimia se-Sumbagsel. Selanjutnya menjuarai 3 Bidang di Event Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi, yakni Juara I Bidang Kimia, Juara I Bidang Ekonomi dan Juara I Bidang Geografi. Sementara prestasi di tingkat nasional, tiga orang anak didiknya mewakili Provinsi Lampung, dieven Kompetisi Sains Madrasah (KSM) di Malang, Jawa Tengah. Dua diantaranya meraih medali perak dan seorang lainya sebagai nominator. Kedua medali perak tersebut diraih M.Ihsan Al Anshori, bidang kimia dan Nurhadiyanto bidang ekonomi. Sedangkan Desma Cahya Selvya, sebagai nominator bidang geografi. Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Metro, H. Moch Yamin, didampingi guru pembimbing Miswanto, Endang Widaryati, dan juga waka humas H.Markidi Rosyadi, mengatakan sebagai penghargaan yang diberikan Unila terhadap 6 siswa berprestasi tersebut, ditermi di UNILA tanpa test. Mereka adalah: Faisal Fachrurrozi, Yuliana Marfu’ah, Jaka Fadhil Hidayat, M.Ihsan Al Anshori, Nailul Khoiriyah, dan Windi Diah Palupi. Diakui H. Moch Yamin, untuk meniti kearah menuju prestasi pihaknya selalu memberikan arahan dan support kepada guru-guru dan siswa MAN 2 Metro. “Saya bersyukur atas prestasi yang telah diraih peserta didik, semoga ini menjadi awal kemajuan MAN 2 Metro, untuk kembali berprestasi di tingkat nasional,”kata Moch Yamin, diruang kerjanya, Rabu (13/11).